Daerah, NTT  

Uniflor Akreditasi “Baik” Magister Manajemen

Akreditasi program studi magister manajemen dengan nilai "Baik" Universitas Flores, Rabu (27/9). Foto: Erphin/IndonesiaKini.id

ENDE (INDONESIAKINI.id) – Pasca sarjana Universitas Flores secara resmi telah membuka program studi magister manajemen. Pembukaan program studi baru ini berdasarkan surat ijin pendirian program studi magister manajemen pada tanggal 29 Maret 2023 dengan Nomor SK 2484/EI/HK.03.00/2023, maka dengan ini terjadi perubahan dokumen pedoman akademik Universitas Flores bukan hanya mengatur sarjana tetapi juga buku pedoman akademik sarjana dan pascasarjana.

Pada Rabu, 27 September di Aula Pascasarjana lantai 3, Direktur Pascasarjana Magister Manajemen Dr Mansyur Abdul Hamid menggelar konfrensi pers di hadapan awak media didampingi Kepala Program Studi Magister Manajemen Dr Avianita Rachmawati S.Sos MM dan Dr Dra Immaculata Fatima
M.MA Kepala Penjaminan Mutu Universitas Flores.

Ketiganya memberikan pernyataan terkait akreditasi program studi magister manajemen dengan nilai “Baik” yang telat diterbitkan LEMAMBA yaitu lembaga akreditasi mandiri ekonomi manajemen bisnis dan akuntansi untuk program studi dibidang ekonomi, akuntansi, bisnis, dan manajemen, yang diprakarsai oleh Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI), Ikatan Akuntansi Indonesia (IAI),dan Asosiasi Fakultas Ekonomi, dan Bisnis Indonesia (AFEBI).

Penetapan nilai akreditasi yang tertuang pada SK perkumpulan LAMEMBA Nomor 013/DE/A.5/AR.11/IX/2023 tentang pemenuhan syarat minimum akreditasi program studi manajemen pada program magister Universitas Flores Kabupaten Ende.

Dengan terbitnya SK pendirian dan SK akreditasi Program studi magister manajemen tersebut qqmenjadi legitimasi berlangsungnya proses belajar mengajar di lingkup pascasarjana Universitas Flores. Dan untuk diketahui hingga berita ini diterbitkan masih banyak animo masyarakat baik didalam maupun diluar Kabupaten Ende untuk mendaftar menjadi mahasiswa pada program studi magister manajemen. Sekarang ini untuk Angkatan pertama telah menerima mahasiswa baru yang berasal dari berbagai institusi, baik swasta, BUMN ataupun ASN.

Konsentrasi peminatan pada magister manajemen saat ini adalah manajemen pemasaran, manajemen SDM, dan manajemen layanan kesehatan, dengan profil kompetensi lulusan yang bertumpu pada program DIKTI Merdeka belajar – Kampus merdeka dengan strategi linch match antara dunia industri dengan dunia usaha dan menyiapkan lulusan peserta didik yang memenuhi syarat pada tuntutan dunia kerja sejak awal.

(Oca/Erphin)