BISNIS  

Mamikos Perkuat Komunitas Pemilik Kos di Jawa Timur lewat Gathering Mitra

JAKARTA – Mamikos, platform terdepan dalam pengelolaan dan sewa kos di Indonesia, menggelar gathering komunitas Mitra Mamikos di Regional Jawa Timur dengan tema “Berbagi Wawasan & Pengalaman Bersama Majukan Bisnis Kosan.” Acara ini bertujuan mempererat hubungan antara Mamikos dan para mitra di Jawa Timur, sekaligus membangun komunitas pemilik kos yang lebih solid.

Gathering ini merupakan kelanjutan dari acara serupa yang sukses diadakan di Jakarta dan Yogyakarta. Dalam kegiatan ini, pemilik kos di Jawa Timur berkesempatan bertemu, bertukar pengalaman, serta memperluas jaringan untuk meningkatkan pengelolaan bisnis mereka.

Seiring dengan meningkatnya permintaan hunian kos di kota-kota besar seperti Surabaya, Jakarta, dan Yogyakarta, pemilik kos menghadapi berbagai tantangan, mulai dari manajemen properti hingga pemasaran. Mamikos memahami bahwa kolaborasi dan komunitas yang kuat dapat menjadi solusi bagi para mitra dalam mengembangkan bisnis mereka.

Co-founder dan CEO Mamikos, Maria Regina Anggit, mengungkapkan apresiasinya atas antusiasme para mitra yang hadir. “Setelah Jakarta dan Yogyakarta, gathering komunitas Mitra Mamikos di Surabaya semakin menegaskan pentingnya kebersamaan dalam memperkuat ekosistem bisnis kos. Kami berharap acara ini semakin mempererat sinergi antara Mamikos dan mitra, serta mendorong pertumbuhan bersama. Ke depan, Mamikos berkomitmen mengadakan lebih banyak kegiatan serupa dengan format lebih interaktif dan manfaat yang lebih besar.”

Saat ini, Mamikos telah menggandeng lebih dari 200.000 pemilik kos dan mengelola lebih dari 1.000 properti melalui layanan manajemen properti Singgahsini. Dengan lebih dari 8 juta pengunjung setiap bulan, Mamikos semakin mengukuhkan posisinya sebagai mitra strategis dalam bisnis kos di Indonesia.

Acara ini dihadiri oleh 40 Mitra Mamikos dari berbagai daerah di Jawa Timur. Para peserta berbagi pengalaman dan strategi sukses, termasuk memilih vendor terbaik dan menerapkan aturan kos yang efektif untuk menciptakan lingkungan kondusif bagi penghuni.

Selain sesi diskusi, gathering ini juga dimeriahkan dengan aktivitas interaktif seperti ice breaking untuk mencairkan suasana serta doorprize menarik sebagai apresiasi bagi mitra yang berpartisipasi aktif.

Nisa, pemilik Kost Sembilan C&D Lowokwaru Malang, mengungkapkan manfaat yang ia dapatkan dari acara ini. “Gathering ini sangat bermanfaat, tidak hanya menambah wawasan saya sebagai pemilik kos, tetapi juga mempererat hubungan dengan mitra lainnya serta tim Mamikos. Suasananya santai dan interaktif, sehingga diskusi menjadi lebih produktif. Saya berharap Mamikos terus mengadakan sesi berbagi pengalaman dan tips praktis dalam mengelola bisnis kos.”

Melalui acara ini, Mamikos semakin mempertegas komitmennya dalam mendukung mitra untuk mengembangkan bisnis kos secara profesional dan berkelanjutan. Dengan inovasi, layanan unggulan, serta komunitas yang solid, Mamikos berupaya menciptakan ekosistem bisnis kos yang kuat, di mana para mitra dapat tumbuh bersama dan meraih kesuksesan jangka panjang.