Daerah  

Banjir Kepung Jakarta Barat, Warga Mengungsi ke Masjid

JAKARTA – Dampak hujan deras pada Rabu malam, 28 Januari 2025, menyebabkan banjir di sejumlah wilayah Jakarta. Salah satunya, di Jalan Daan Mogot KM 13, tepatnya di depan lampu merah Cengkareng, di mana banyak pengendara kendaraan roda dua dan roda empat kesulitan melintas. Kendaraan roda dua yang terpaksa didorong karena jalannya terendam air.

Pantauan Indonesiakini.id, petugas yang mengenakan jas hujan terlihat mengatur arus lalu lintas sambil mengarahkan pengendara untuk mencari alternatif jalan lain.

Di Jalan Kamal Raya, ketinggian banjir mencapai 50 hingga 60 cm, mengakibatkan banyak warga yang mengungsi. Salah satunya di wilayah RW 09 dan RW 10, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Warga yang rumahnya terendam banjir mengungsi ke lantai dua Masjid Baitul Amal. Sementara itu, di Jalan Pulo Harapan Indah RW 10, banjir mencapai ketinggian 70 cm.

Ketua RT 12, Sayuti, menyampaikan kepada Indonesiakini.id bahwa banyak warganya yang mengungsi ke Mushola Al-Mukmin karena letaknya yang lebih tinggi. “Ketinggian air mencapai 70 cm, warga yang rumahnya terendam banjir mengungsi ke Mushola Al-Mukmin,” kata Sayuti.

Di sisi lain, beberapa warga Jakarta Barat tidak mengalami kesulitan saat berangkat kerja. Ariska, seorang warga Srengseng yang bekerja di Cengkareng, mengungkapkan bahwa ia tidak menemui kendala untuk melintas. “Saya dari Srengseng lewat Outer Ring Road Kembangan, tidak ada banjir,” ujarnya pada Rabu, 29 Januari 2025.

Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan dengan intensitas sedang masih akan terjadi di Jakarta, dengan suhu berkisar antara 23 hingga 26 derajat Celsius.

(Asia Pujiono/Aas)