Bhabinkamtibmas Kelurahan Cicenang Laksanakan Kerja Bakti Bersama Warga Perbaiki Gorong-Gorong

MAJALENGKA (INDONESIAKINI.id) – Dalam upaya mewujudkan kedekatan antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cicenang dari Polsek Cigasong, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Dwi Biyantoro, melaksanakan kerja bakti dengan bergotong-royong bersama warga binaannya memperbaiki gorong-gorong saluran irigasi di jalan menuju Lingkung Lamejajar, Kelurahan Cicenang, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat pada Minggu, (19/5/2024).

Meski mengenakan pakaian dinas lengkap, Bripka Dwi Biyantoro tidak segan turun tangan membantu masyarakat. Ia turut mengangkat batu kerikil dan pasir ke dalam mesin adukan molen serta memberikan bantuan berupa semen.

“Perbaikan gorong-gorong saluran irigasi ini dimaksudkan untuk memperlancar aliran air sehingga air tidak meluap dan menggenangi jalan apabila turun hujan,” ujar Bripka Dwi Biyantoro. Ia menambahkan, “Kalau aliran air lancar maka otomatis jalan raya tidak akan digenangi dengan air dan sampah, serta penggunaan jalan akan lebih mudah.”ungkapnya.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Cigasong, IPTU Adeng, menyatakan, “Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat bertujuan untuk menjalin keakraban dengan warga dengan memberikan sedikit bantuan tenaga agar pekerjaan dapat cepat selesai dengan baik.”tukasnya.

Usai gotong royong, Bripka Dwi Biyantoro juga menghimbau kepada masyarakat Lingkung Lamejajar, Kelurahan Cicenang, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka. “Kepada warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan, terutama saluran drainase, agar saluran air dapat mengalir dengan lancar tanpa tersumbat sampah,” pungkasnya.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,