Sumsel  

Amaris Hotel Kini Hadir di Lampung, Tawarkan Gaya Hidup Modern untuk Wisatawan

LAMPUNG |Sebutan “The Treasure of Sumatra” telah melekat erat dengan Provinsi Lampung. Memiliki keindahan alam yang tersembunyi serta keelokan eksotis dari flora dan faunanya, Lampung telah menjadi salah satu destinasi yang diminati oleh para traveler.

Di antaranya, Pantai Gigi Hiu dengan jajaran batu karang yang berdiri membentang di pinggir pantai menyerupai gigi hiu, Teluk Kiluan dengan kecantikan gradasi air laut biru kehijauan disambut oleh para lumba-lumba, hingga interaksi manis bersama gajah-gajah serta berbagai macam flora lokal di Way Kambas.

Dengan segala keindahan alam dan potensi yang dimiliki Provinsi Lampung, Santika Indonesia Hotels & Resorts kembali bekerjasama dengan PT Budi Permata Indah untuk menghadirkan Amaris Hotel Lampung City.

Peresmian Amaris Hotel Lampung City ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Bapak Winson P. Winata, selaku Direktur PT Budi Permata Indah.

Potongan tumpeng kemudian diberikan kepada Bapak F. Andi Wibowo selaku Direktur Operasional PT Amaris International dan diteruskan kepada Bapak Endri Marianto selaku General Manager Combo Hotel Santika Premiere Lampung & Amaris Hotel Lampung City.

Prosesi ini disaksikan oleh jajaran direksi PT Budi Permata Indah, jajaran direksi Sungai Budi Group, jajaran direksi PT Amaris International, dan para tamu undangan.

Amaris Hotel Lampung City terdiri dari 96 kamar dengan tipe Smart Room yang telah dilengkapi dengan Wi-Fi access serta Smart TV di setiap kamarnya.

Adapun fasilitas-fasilitas lainnya yang dapat ditemukan di hotel ini adalah A Space yang cocok untuk berkumpul dan bersantai bersama teman dan keluarga, serta untuk keperluan bisnis seperti work from anywhere dan meeting.

Tidak hanya itu, Amaris Hotel Lampung City juga memiliki Sky Bridge yang terintegrasi langsung dengan Lampung City Mall, menjadikannya opsi terbaik bagi para tamu yang ingin melakukan staycation sambil menikmati salah satu pusat perbelanjaan di Kota Lampung.

Selain fasilitas yang memadai, Amaris Hotel Lampung City juga terletak di lokasi yang strategis baik menuju fasilitas publik maupun destinasi wisata di Kota Lampung, seperti 8 menit berkendara ke Vihara Thay Hin Bio, 12 menit berkendara ke Masjid Agung Al-Furqon, 5 menit berjalan kaki menuju RS Budi Medika, 5 menit berkendara menuju Pantai Gunung Kunyit, 30 menit berkendara menuju Pantai Mutun, dan 25 menit berkendara menuju Bukit Aslan.

Amaris Hotel Lampung City merupakan Amaris Hotel ke-68 dalam kelompok budget hotel berbintang 2 dan merupakan properti ke-127 yang dikelola oleh Santika Indonesia Hotels & Resorts.

Kehadiran hotel ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi sektor pariwisata di Provinsi Lampung, serta menjadi pilihan akomodasi bagi para wisatawan yang ingin merasakan kenyamanan dengan gaya hidup modern di Kota Tapis Berseri.

 

(nugi)