PosIND Kantor Cabang Pembantu Kota Besi Gelar AgriPost Pangan Murah

Suasana Kantor Pos Cabang Pembantu Kota Besi saat menggelar AgriPost operasi pasar pangan murah (foto: Pur/Indonesiakini.id)

KOTIM – PosIND Kantor Cabang Pembantu Kecamatan Kota Besi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), turut serta dalam operasi AgriPost pasar pangan murah untuk memastikan masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga terjangkau.

Langkah ini dilakukan untuk memastikan harga pangan dapat di akses oleh masyarakat dengan mudah serta mendapatkan harga dibawah Harga Eceran Tertinggi (HET).

Kepala PosIND, Kantor Cabang Pembantu Kota Besi Supianor mengatakan, operasi pasar murah ini bernama AgriPost. Adapun komoditas pangan yang di jual di kantor Pos KCP Kota Besi Berupa beras premium dengan harga 61.500 untuk 5 Kg beras premium.

“Pemerintah melalui Bapanas telah menunjuk kami untuk ikut serta dalam operasi pasar murah,” Ujar Supianor Pada Rabu (12/03/2025).

Lebih lanjut Supianor menjelaskan, PosIND KCP Kota Besi telah menerima sebanyak 2000 Kilogram beras premium untuk di distribusikan kepada masyarakat Kecamatan Kota Besi.

“Untuk syarat pembelian pangan murah dengan komoditas beras premium cukup membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) satu KTP dapat membeli 10 Kg Beras dengan harga 61.500/5 Kg beras,” jelasnya

Sementara itu, masyarakat Kota Besi menyambut baik dengan adanya AgriPost, mereka mengatakan sangat terbantu dengan adanya operasi pasar murah tersebut.

“Saya sangat berterima kasih kepada pemerintah yang telah menggelar pasar pangan murah ini, harganya juga jauh lebih murah dari harga warung sembako,” ungkap salah satu masyarakat Kota Besi yang namanya tidak mau disebutkan.

(Pur/Ik)