JAKARTA | Mooi Heartmade, brand fesyen asli Indonesia, mengumumkan kolaborasinya dengan seniman-seniman lokal Indonesia melalui program Mooi Artventure.
Program ini bertujuan mendukung para seniman lokal agar karya mereka lebih dikenal oleh masyarakat, baik di dalam negeri maupun di tingkat internasional.
Shierren Lie, Founder Mooi Heartmade, menyatakan bahwa inisiatif Mooi Artventure bermula dari pemikiran bahwa fesyen adalah bentuk karya seni.
“Kami melihat bahwa karya seni dari seniman lokal memiliki kualitas yang tinggi, namun sayangnya kurang dikenal masyarakat. Lewat Mooi Artventure, kami mengajak para seniman untuk berkolaborasi dalam desain produk agar mereka lebih dikenal publik, terutama anak-anak.”
Seniman pertama yang berkolaborasi dengan Mooi Heartmade adalah Muchlis Fachri atau Muklay, seorang seniman visual. Koleksi Mooi x Muklay diluncurkan pada akhir Juni 2024 untuk ayah, ibu, dan anak-anak.
Untuk bulan Agustus 2024, Mooi Heartmade mengeluarkan koleksi limited edition ‘Merdeka Bersama’, hasil kerja sama dengan seniman Hari Prast atau Hari Merdeka, dalam rangka perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79. Koleksi ini dirilis untuk lini produk anak-anak dengan harga produk mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 89.000.
Mooi Artventure akan terus hadir di tahun-tahun mendatang. Koleksi berikutnya adalah hasil kerja sama dengan Dinda Puspitasari, seorang ilustrator fesyen.
“Kami ingin Mooi Heartmade tidak hanya menjadi trendsetter fesyen keluarga dan anak-anak, tetapi juga brand yang dicintai konsumennya. Kami terus berinovasi untuk menghadirkan produk-produk unik dan berkualitas, salah satunya lewat Mooi Artventure,” jelas Shierren.
Koleksi Mooi Artventure dan produk Mooi Heartmade lainnya dapat dibeli di Mooi Official Store di semua e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, Tiktok Shop, Zalora, dan di toko Mooi Heartmade di Mall Kota Kasablanka, Jakarta.
(nugi)